Mungkin, beberapa di antara kamu masih merasa gugup saat berbicara di depan umum. Jika termasuk dalam golongan tersebut, public speaking adalah skill yang wajib kamu pahami. Kemampuan yang satu ini akan menuntunmu ke dalam sebuah arena yang bernama dunia akademik maupun dunia kerja, di mana kamu pasti akan tampil di hadapan umum, lantas berbicara di depan mereka semua. Kamu akan ada di situasi harus membawakan materi, presentasi, atau bahkan memimpin meeting. Nah, tanpa adanya kemampuan public speaking yang baik, mungkin kamu akan kesulitan mengikuti arus dunia kerja. Alhasil, jenjang kariermu tidak berjalan seperti yang dibayangkan. Untuk kamu yang banyak pertanyaan tentang, seberapa penting, sih, kemampuan public speaking ini? Yuk kita tengok sama sama penjelasannya.

Seperti dijelaskan, public speaking merupakan seni berbicara di depan umum yang dapat digunakan untuk menggaet minat audiens dan membuat mereka ikut terlibat dalam presentasi. Dalam pelaksanaannya, terdapat empat metode khusus yang bisa diikuti oleh para pembicara. Metode-metode ini sejatinya dapat dimanfaatkan sesuai keperluan dan gaya berbicara yang ingin dilontarkan oleh presentator. Penasaran dengan apa saja metode public speaking dan tips untuk bisa mengasah kemampuan tersebut? Yuk, simak penjelasan dibawah ini!

METODE PUBLIC SPEAKING SAAT PRESENTASI

Source : Unsplash.com
  1. Impromptu Style

Metode public speaking pertama yang kerap digunakan oleh para profesional adalah impromptu style. Secara teoritis, istilah “impromptu” memiliki makna “dibuat di tempat” Maka dari itu, metode ini mengacu pada pembicara yang tidak banyak berlatih dengan naskah. Materi yang dipersiapkan dengan metode ini umumnya pendek dan seringkali diberikan dengan sedikit atau tanpa pemberitahuan sama sekali. Catatan jarang digunakan dan pembicara umumnya melihat langsung kepada audience. Hasilnya, mereka mampu membuat audience terlibat dengan lebih mudah.

  1. Manuscript Style

Metode public speaking berikutnya yang dapat kamu gunakan untuk keperluan presentasi adalah manuscript style. Metode ini mengacu pada teknik presentasi dengan naskah yang sudah dipersiapkan secara baik. Metode ini biasanya dimanfaatkan oleh para pejabat negara atau bagi mereka yang hendak memberikan sambutan di acara resmi atau formal. Metode ini umumnya digunakan untuk menghindari terjadinya kesalahan karena setiap kata yang diucapkan akan diperhatikan oleh masyarakat luas dan dikutip oleh media massa.

  1. Memorized Style

Memorized style merupakan salah satu metode public speaking yang paling sering digunakan dalam dunia profesional. Metode ini mengacu pada teknik menghafal skrip yang akan dibacakan kepada audiens secara verbatim, atau kata demi kata agar bisa disaring dengan mudah. Metode ini, menuntut pembicara untuk menguasai semua susunan bahasa, ide, dan gagasan yang terdapat di dalam skrip. Maka dari itu, metode memorized sejatinya lebih cocok untuk mereka yang memiliki daya ingat tinggi. Selain itu, metode ini juga cocok untuk pembicara dengan pembahasan atau topik yang menarik dan sederhana.

  1. Extempore Style

Metode public speaking terakhir yang dapat kamu manfaatkan untuk kebutuhan presentasi adalah extempore style. Dari keseluruhan metode di atas, metode extempore merupakan gaya presentasi yang sangat dianjurkan untuk pembicara di ranah profesional. Mengapa demikian? Sebab, metode ini mendorong pembicara untuk menggunakan skrip yang hanya berisi outline dan pokok-pokok penunjang. Dengan menggunakan outline dan aspek-aspek penunjang, pembicara memiliki pedoman untuk mengatur gagasan dalam pikiran yang akan mereka sampaikan ke audiens. Metode ini juga akan mengurangi kesalahan saat presentasi. Pasalnya, outline yang terdapat dalam skrip dijamin bisa mengurangi rasa takut akan kekeliruan.

CARA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING     

Sekarang kita sudah tahu kalau public speaking adalah salah satu kemampuan yang wajib dikuasai, utamanya bagi para profesional. Jika saat ini kamu memang belum benar-benar menguasainya, jangan khawatir. Sebab, kemampuan ini dapat ditingkatkan perlahan-lahan, asalkan kamu konsisten dalam menjalankannya. Lalu, kira-kira, bagaimana ya cara meningkatkan kemampuan public speaking dalam presentasi? Ini dia selengkapnya.

  1. Latihan dan Latihan

Merasa gugup saat hendak maju di depan umum memang hal yang wajar dialami. Akan tetapi, semua itu dapat diatasi dengan baik jika kamu berlatih dan mempersiapkan diri dengan baik sebelumnya. Latihlah dirimu dengan merekam semua pembicaraan melalui video. Setelah itu, kamu bisa melihatnya untuk dijadikan sebagai bahan evaluasi. Jika sempat, minta bantuan temanmu untuk mendengarkan rekaman tersebut dan memberikan kritik serta saran.

  1. Pahami audiens

Ingat, saat berbicara di depan umum, kamu tidak berbicara tentang dirimu, melainkan tentang mataeri atau hal yang akan di sampiakn kepada audiens. Oleh karena itu, pahami terlebih dahulu siapa saja audiens yang akan datang untuk menontonmu. Hal ini akan membantumu untuk menyampaikan pesan yang tepat kepada mereka. Sebagai contoh, audiens yang akan datang rata-rata berusia 20-25 tahun. Berarti kamu harus bisa menyampaikan pesan dengan bahasa yang sesuai dengan mereka. Selain itu, kamu juga bisa mencari celah untuk menyelipkan humor yang sesuai dengan orang-orang seumuran mereka.

  1. Latih Gaya Tubuh

Selain komunikasi verbal, komunikasi nonverbal juga penting untuk diperhatikan dalam public speaking. Kombinasi antara ekspresi wajah, gerak tangan, dan gerakan tubuh penting untuk diperhatikan karena dapat menyampaikan apa yang ada di dalam pikiranmu. Jadi, sebisa mungkin, latihlah gerak tubuhmu dengan baik, mulai dari gerakan tangan, posisi tubuh yang tegak, serta pandangan mata yang terus melihat kepada audiens. Jangan sampai, gerak tubuhmu hanya terhenti di satu tempat, begitu juga dengan pandangan matamu. Kuasai panggung sebaik mungkin supaya dapat membawa atmosfir yang bagus bagi audiens.

  1. Pelajari Teknik Para Pemberi Presentasi Ternama

Langkah selanjutnya yang bisa kamu gunakan untuk mempertajam kemampuan public speaking adalah dengan mempelajari teknik para pemberi presentasi ternama. Strategi ini merupakan salah satu cara terbaik untu memperkaya kemampuan berbicara di depan umum. Pasalnya, para profesional ternama ini sudah pasti memiliki teknik berbicara yang mumpuni dengan pengalaman presentasi yang berlimpah. Ketika kamu sedang mengamati orang-orang ini, perhatikan bahasa tubuh dan cara mereka mengatur kecepatan berbicaranya. Selain itu, perhatikan cara mereka menggunakan jeda untuk membuat audiens tetap terlibat dan tidak bosan. Mereka bahkan bisa menggunakan humor atau anekdot dengan cara yang tepat dan efektif. Intinya, catat semua teknik dan kelebihan yang dimiliki oleh sosok-sosok tersebut. Setelah itu, jangan lupa untuk berlatih menggunakan catatan tersebut secara mandiri.

  1. Mengikuti Training Public Speaking

Training public speaking ini adalah salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk melatih skill berbicaramu. Karena pada saat training kamu akan terus dilatih untuk bisa berbicara di depan umum. Tidak hanya diajarkan dari segi teori berbicara namun juga latihan yang berulang sehingga cara ini bisa menjadi salah satu solusi untuk kamu yang ingin meningkatkan skill public speaking dalam presentasi. Banyak orang yang ingin melatih skill public speaking-nya datang ke UNIZAR Learning Centre untuk mengikuti training yang disediakan, ini juga bisa menjadi salah satu rekomendasi buat kamu lo.

Nah itu dia penjelasan mengenai semua hal yang perlu kamu ketahui tentang public speaking dalam presentasi. Pada hakikatnya, kemampuan ini adalah kunci untuk membuka gerbang ke jenjang karier yang lebih tinggi ataupun untuk mengasah skill berinteraksi dengan orang lain. Oleh karena itu, pelajari dengan baik supaya kariermu makin gemilang, ya.